Selamat Hari Raya Idul Adha
Di hari ini kita memperingati sebuah peristiwa masa lalu yang dilakukan oleh nabi besar kita, Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail. Kedua nabi yang memberikan sosok penting untuk islam.
Nabi Ibrahim yang pertama kali mengajarkan ilmu ketuhanan, nabi yang pertama kali mengajarkan kita mengenai "ini lho Tuhan sebenarnya itu, bukan patung-patung yang lu sembah itu" sehingga menciptakan bermacam-macam agama.
Mungkin kalau aku ada di posisi nabi Ibrahim ya gak bakalan bisa sefilosofis itu memikirkan "patung kok disembah". Jangan disamain sama zaman now ya yang udah modern dimana ilmu ketuhanan malah diragukan. Aku jamin 80% kalian malah pendukung pembakaran nabi Ibrahim kalau seandainya dalam posisi itu.
Selanjutnya nabi Ismail, leluhur nabi Muhammad, pendiri agama islam, no Ismail AS no islam. Beliau imannya sangat kuat, sangat percaya sama ajaran ayahnya sampai rela mengorbankan diri. Kalau kita jadi baliau pasti auto jadi anak durhaka dimana bapak bakal dimarahin setahun non stop.
Yang kedua nabi tadi itu begitu besar, pembuktian keimanan top 1. Allah memerintahkan nabi Ibrahim menyembelih anaknya sendiri nabi Ismail. Kalau zaman sekarang mana ada, anak tu disayang-sayang kalau bisa jangan sampai ada yang nyakitin, kecuali orang tua ga tahu diri ya, tapi tanpa babibu perintahnya langsung sembelih, aku ulangin lagi, sembelih. Kalau iman nabi Ibrahim nggak sampai level top 1 pasti dah murtad ke nyembah berhala lagi. Tapi tentu saja beliau top 1 dong.
Nabi Ismail juga, bersedia dan ikhlas disembelih, kalau nggak beriman mana ada yang mau cui, dipelototin aja kalau people tu suka marah kan.
Tapi Allah gak jahat, Allah menggantinya dengan kambing, dan happily ever after.
Idul Adha bukan sekedar pesta makan kambing sapi, tapi hari buat kita mengenang peristiwa besar tadi.
Kalau Idul Adha kita harus merenungi keimanan kita, seperti para jamaah haji yang wukuf di arafah yang berdiam diri merenungi what the have done in life.
Semoga kita tambah imannya ya dengan peringatan ini, tambah protein hewani juga.
Selamat merayakan Idul Adha semua.
Allah menyayangi kita semua ❤
CONVERSATION
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
About me
I like listening to music, singing, radio, public transportation, light conversation, food, crazy imagination, festival, and others.
message me through email and I'll send you beautiful message:
smalltoscadot@gmail.com
Popular Posts
-
hallo assalamualaikum malam ini adalah tgl 1 bulan ramdhan, udah juni tgl 5 tapi gapernah upload lagi sejak postingan terakhir. Janji2 tern...
-
Dunia udah mulai memasuki era 4.0 dimana semuanya serba digital, naik ojek aja digital, figur paling penting dalam perkembangan era ini ten...
-
Stasiun kemayoran, Pasti pernah dengar kan nama daerah ini, salah satu kecamatan di jakarta. Berikutlah stasiunnya. This pict does not do...
-
kamu besar kamu kuat kamu tangguh diajak kemana saja mau disuruh istirahat mau dipaksa berdiri juga mau penopang kehidupan membangun ...
-
Aku orang yang jarang pusing, tapi kalau aku kehausan, entah kenapa rasanya udaranya nyerot isi kepalaku terus jadi kepala jadi kering terus...
-
POSTINGAN INI DIPUBLIKASIKAN PADA Jan 16, 2015 6:03 am ini bukan pertama kali ngeblog, dan ini adalah akun kesekian tumblr saya :D tapi...
-
Selamat hari ulang tahun Indonesia yang ke-74!
-
POSTINGAN INI DIPUBLIKASIKAN PADA 10/03/13 18.51 West Indonesia Time Saya akan bercerita mengenai sebuah kisah masa kecil saya ...
-
Tadi sore aku ngobrol dengan kakakku masalah orang tua, pekerjaan, beban hidup. Permasalahan yang dialami oleh semua manusia adalah keg...
-
orang lain itu selucu itu kenapa mereka bisa berfikir seperti itu kadang ingin tertawa karena kebodohan mereka namun ternyata diri ini ya...
0 komentar:
Posting Komentar